Workshop Pelatihan Dasar Microsoft Word

Pada hari Selasa, 16 November 2021, Tim pengabdian masyarakat (pengmas) Institut Teknologi Telkom Purwokerto melakukan workshop pelatihan dasar Microsoft Word di Desa Melung, Kecamatan Kedungbanteng, Kabupaten Banyumas. Tim pengmas ini melibatkan dosen dan mahasiswa ITTP, khususnya program studi S1 Sistem Informasi. Dosen yang terlibat diantaranya Diandra Chika Fransisca, S.Si., M.Sc, M. Yoka Fathoni, S.Kom., M.Kom, Sena Wijayanto, S.Pd., M.T, dan I Anna Tul Munikhah, S.T., M.T. Dan tim mahasiswa yang mengikuti kegiatan ini yaitu Rizki Mugi Setya Adi (Teknik Informatika), Evita Dwi Prasanti (Sistem Informasi), Nanda Aisyiah (Sistem Informasi), dan Vicalina Trinatalia Pasaribu (Sistem Informasi). Workshop ini digelar di Balai Desa Melung dan berlangsung pada pukul 08.00 s/d 12.00. Peserta workshop ini adalah Pemerintah dan Masyarakat Desa Melung sebanyak 15 Orang. Jumlah peserta dibatasi karena adanya pandemi COVID-19.

Kegiatan pengmas ini diadakan untuk bekerja sama dengan Pemerintah dan Masyarakat Desa Melung agar bersama – sama belajar dasar – dasar Microsoft Word. Kegiatan ini mengajarkan pada masyarakat desa Melung tentang penggunaan Microsoft Word. Materi yang diberikan pada workshop ini yaitu : Pengantar Microsoft Word, Membuat surat dengan Microsoft Word, Membuat Tabel dengan Microsoft Word, dan Mencetak surat dengan Microsoft Word. Peserta workshop bersama – sama membuat surat dan tabel menggunakan Microsoft Word dipandu oleh para Dosen dan Mahasiswa. Dengan adanya workshop ini, diharapkan Pemerintah dan Masyarakat Desa Melung dapat menggunakan Microsoft Word dengan baik dan benar.

Related Post

Bridging Technology for Humanity
Jl. D.I Panjaitan No. 128 Purwokerto 53147, Jawa Tengah – Indonesia

Telp : 0281-641629

WA  : 0812-2831-9222

Email : [email protected]

Website Official : ittelkom-pwt.ac.id

Website PMB : pmb.ittelkom-pwt.ac.id

Negara : Indonesia

Telp

WA

Email

Website Official

Website PMB

Negara

Fakultas Rekayasa Industri dan Desain (FRID)

Bridging Technology for Humanity
Jl. D.I Panjaitan No. 128 Purwokerto 53147, Jawa Tengah – Indonesia

Telp

WA

Email

Website Official

Website PMB

Negara

Fakultas Teknik Telekomunikasi dan Elektro (FTTE)

Copyright ©2024 All Rights Reserved By PMB Institut Teknologi Telkom Purwokerto